penulis : I Gede Agus Wiratnata
editor : I Wayan Agus Sinta Dana
publikasi : Denpasar, 1 September 2020
Pembelajaran jarak jauh atau pembelajaran daring adalah sistem belajar yang diterapkan sekarang. Ini dilakukan agar kita tetap mematuhi protokol kesehatan mengingat covid 19 masih terjadi. Pembelarana jarak jauh adalah pembelajaran yang di lakukan menggunakan perangkat elektronik seperti laptop dan hp. Nah apakah gaya pembelajaran seperti ini baik dan nyaman bagi siswa. Tentu saja yang bisa menjawab adalah siswa itu sendiri.
Masih banyak kendala yang dialami dengan sistem pembelajaran jarak jauh seperti kendala kuota, kendala internet dan kendala sinyal. Yang kedua tentunya tidak semua anak dan orang tua memiliki fasilitas pembelajaran jarak jauh. Tentu saja ini perlu di pikirkan oleh pemerintah agar rencana pembelajaran jarak jauh bisa berjalan.
Adapun kelemahan dan kelebihan pembelajaran jarak jauh adalah siswa menjadi bingung karena hampir semua siswa lebih mengerti dengan sistem pembelajaran tatap muka di bandingkan online. Biasanya tugas tugas yang di berikan secara online ada batas pengumpulannya jadi siswa harus cepat mengerjakan sedangkan mereka belum mengerti
Adapun kelebihan dari pembelajaran jarak jauh adalah sisiwa lebih mengerti cara menggunakan teknologi informasi. Mereka lebih bisa menggunakan teknologi secara tepat, dan bisa mengetahui baik buruk teknologi. Jadi pembelajaran dengan sistem jarak jauh ada baik bururknya bagi siswa. Ini perlu dipikirkan agar seimbang antara kelebihan dan kekurangan.
semoga bermanfaat..... like koment dan share yaaaa...
https://bdkjakarta.kemenag.go.id/berita/efektivitas-pembelajaran-daring-di-masa-pandemi-covid-19